Ditjen SDA Kementerian PUPR Lakukan Pembinaan pada Penerapan MR dan Pembangunan ZI BBWS Citanduy

Pewarta : Nurul Ikhsan | Editor : Nurul Ikhsan

Jabarbisnis.com – Balai Besar Wilayah Sungai Citanduy menerima Pembinaan Penerapan Manajemen Risiko (MR) dan Pembinaan Pembangunan Zona Integritas (ZI) di lingkungan BBWS Citanduy oleh Direktorat Kepatuhan Intern Ditjen SDA yang dilaksanakan pada 8-9 November 2022, kemarin.
.
Dalam sambutannya Sesdijen SDA sekaligus menjabat Plt. Kepala BBWS Citanduy, Ir. Iriandi Azwartika, Sp-1. menyampaikan, diadakannya kegiatan pendampingan oleh Direktorat Kepatuhan Intern Ditjen SDA ini, BBWS Citanduy mengharapkan evaluasi dan bimbingan terhadap pelaksanaan Manajemen Risiko yang telah kami laksanakan.

“Kami harapkan para pemangku kebijakan dan pemegang keputusan di lingkup BBWS Citanduy dapat memiliki kompetensi dan integritas dalam pengenalan risiko serta mampu membuat rencana pengelolaan risiko tersebut sesuai dengan sasaran yang telah ditetapkan agar infrastruktur yang dibangun dapat tuntas konstruksi, tuntas fungsi, dan tuntas manfaat hingga manfaatnya bisa dirasakan oleh masyarakat,” kata Iriandi.
.
Kegiatan dilanjutkan dengan penyampaian arahan oleh Direktur Kepatuhan Intern Ditjen SDA, Ir. Lilik Retno Cahyadiningsih, M.A. dan penyampaian reviu hasil pembinaan yang diikuti oleh Plh. Kepala BBWS Citanduy Ir. Gandes Sawitri, M.T., beserta Jajaran Pejabat BBWS Citanduy dan Tim Pembangunan Zona Integritas BBWS Citanduy.

By Nurul Ikhsan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Menarik Lainnya